Showing posts with label Personal Development. Show all posts
Showing posts with label Personal Development. Show all posts

Thursday, October 07, 2021

, ,

OKTOBER CHALENGES

Yeay, tiga  hari lalu genap 27 tahun. Meski telat "Selamat bertambah umur owner lifahmma.com." SOON ya.. #Aamiinpalingserius.

Harapan untuk 27 tahun hidup di bumi BEKASI ini, "Semoga tetap jadi LIFAH yang kuat dan banyak bersyukurnya, makin bijak dalam menjawab pertanyaan "kapan nikah?!", nggak ngurusin hidup orang lain, dan berani bilang TIDAK.

Singkat cerita, beberapa hari sebelum OKTOBER datang, tiba-tiba  kepikiran mau buat Challenge untuk diri sendiri (random sekali anda). Semacam pembuktian pada diri sendiri kalau saya tuh bisa cuma kadang mager aja 😂#yukbisayuk

Setelah perdebatan panjang dengan diri sendiri di kepala. Akhirnya memutuskan untuk buat challenge "10 tulisan di bulan Oktober". 

Kenapa sepuluh tulisan?!

Simpel aja karena ini OKTOBER dan kebetulan bulan kelahiran saya. Libra in your area...#nyanyi

Mau posting tentang apa?!

Dari hari pertama bulan Oktober udah sibuk nyicil dan nge-list apa saja yang mau saya tulis. Ini dia list saya untuk challenge "10 tulisan di bulan Oktober,

✏ Masa kecil dan hiruk pikuknya
✏ Orang-orang yang TUHAN kirim untuk berjasa di hidup saya
✏ Mimpi saya (One days, Insya Allah)
✏ Drama sekolah dan haha hihinya
✏ Persahabatan putih abu-abu
✏ Review Drakor Hi, Bye Mama yang agak berdebu di draf
✏ All about Do Kyung Soo and Me
✏ (Tentang) Kekhawatiran/patah hati/penyesalan/kecewa dalam hidup.
✏ "I do" Tidak Lantas Bahagia!
✏ Persiapan menjadi isteri dan ibu (bahagia?!)

Jadi, sepuluh list di atas akan saya usahakan terpampang nyata di blog ini meski hujan, badai, dan kemageran datang menghampiri. LEBAY 😁.

Dan sebelum pamit untuk menyelesaikan Challenge yang bisa jadi nggak penting buat pembaca yang bahkan nggak sengaja ketemu blog saya, cuma mau bilang tulisan ini tidak dihitung "10 postingan bulan OKTOBER" yah 😉.



With Love,

~LIFAHMMA~



READ MORE... OKTOBER CHALENGES

Monday, May 03, 2021

,

DEAR MYSELF, I BELIEVE IN YOU

I Believe in You


Dear Myself,
Terima kasih untuk setiap detik yang sudah diperjuangkan. Terima kasih karena sudah baik-baik saja melewati setiap sedih yang menghampiri. Dan tidak menyerah pun sampai saat ini.

Terima kasih sudah memaafkan, mengalahkan egomu, membiarkan ruang menyesal datang menghampiri.

Bahagiamu masih tetap diurutan pertama atas hidupmu, bukan?

Tidak apa-apa tidak menjadi apapun yang orang lain inginkan. Cukup menjadi kamu yang tahu seberapa berharganya dirimu. Menjadi kamu yang tidak berhenti berbuat baik karena Allah. Kamu tidak harus mendengar apa yang membuatmu terluka.

Terima kasih sudah melepaskan yang bukan seharusnya untukmu. Aku percaya kamu hebat dengan caramu. Tidak perlu membenci, itu hanya akan membuatmu lelah. Lanjutkan langkahmu, ingat bahagiamu sedang menunggu.

Jangan cemas
Kecewamu, penyesalanmu, kehilanganmu, rasa bersalahmu kelak akan menjadi pengingatmu saat ingin melangkah.

Tidak perlu menjadi egois pada dirimu. Jika manusia lain tidak terluka atasmu, terus saja melangkah sampai lelah mengetuk untuk bertamu.

Dan saat lelah benar-benar datang menghampiri, kamu bisa berhenti sejenak. Percayakan saja pada doa-doa yang setiap malam kamu bisikkan pada sang pemilik hidup. Biarkan ia mengambil alih setiap langkahmu. Memberi rehat atas setiap usahamu.


-I BELIEVE IN YOU-



READ MORE... DEAR MYSELF, I BELIEVE IN YOU